PIDATO PRESIDEN REPUBLIK INDONESIA 2024-2029 - Yudhie Haryono


Kalian datang dari masa lalu. Aku datang dari masa depan. Bertemu kita membentuk peradaban. Adab adalah aturan, nilai, tradisi dan konsensus yang idealistik. Dus, di sini perlu kerelaan berbagi, berkomunikasi dan berkomitmen. Agar tensi lembut dan resonansi indah dihayati. Agar lagu makin merdu dan tembang-tembang mewaraskan kehidupan.

Juga agar ide-gagasan cerdas menjadi keseharian. Dan, para jenius memimpin dengan hikmah yang bajik. Rakyatlah puncak sejahtera dan keadilan. Rakyatlah penguasa sejati yang tak seorangpun paria nasibnya.

MENGHASILKAN KEBIJAKSANAAN DALAM PERMUSYAWARATAN YANG MENTRADISIKAN KEADILAN-KESEJAHTERAAN-KEBAHAGIAAN.

Inilah indonesia baru. Inilah yang akan terjadi. Inilah kita dan kami yang sebentar lagi hadir.

Dus, di dalam republik Indonesia yang berideologi Pancasila akan tertradisikan insan cerdas yang ramah pada agama publik yang multikultural. Dan, dalam agama publik yang multikultural terdapat ilmu pengetahuan yang mencerahkan. Serta, dalam ilmu pengetahuan yang mencerahkan terdapat mental merdeka, mandiri, modern dan martabatif. Inilah mental konstitusional yang anti kolonial. Mental ini bekerja menghancurkan warisan penjajahan: oligarkis, kleptokratis, kartelis, fundamentalis, fasis dan predatoris.

Adakah kita sudah sampai ke sana? Segera, sebab aku yang memimpinnya. Menyitir sastrawan besar Kahlil Ghibran, "suara kehidupanku memang tak akan mampu menjangkau telinga kehidupanmu yang senyap; tapi marilah kita coba saling bicara barangkali dapat mengusir kesepian dan kejahiliyahan yang bertalu-talu."

Seperti agama-agama tua yang purba, aku pasti setia dengan cita-cita menaklukan dunia. Memastikan keadilan semesta. Merealisasikan Indonesia Raya.

***

0 comments:

Post a Comment